TEMPOR CYBER™  mengucapkan . . . MARHABAN YAA RAMADHON 1437 H

Sabtu, 02 Juli 2011

AQUOS Hybrid, Smartphone Gingerbread Andalan Sharp


image SHARP menghadirkan ponsel pintar, kali ini dengan teknologi yang berbeda. Adalah Sharp AQUOS Hybrid 007SH hadir dengan beberapa keunggulan yang tak dimiliki ponsel pintar lainnya.
Selain mengandalkan sistem operasi Android 2.3 GingerBread, AQUOS Hybrid yang hadir dengan desain clamshell itu juga menyuguhkan teknologi yang membuat ponsel tahan air.
AQUOS Hybrid 007SH yang berdimensi 113 x 51.8 x 19.3 mm ini didukung pula dengan layar sentuh 3D ukuran 3.4 inci resolusi FWVGA 854 x 480 piksel Autostreoskopis, dan layar sekunder OLED 0.7 inchi.
Ponsel terbaru Sharp ini mengandalkan beberapa spefisikasi, diantaranya, dibenamkan kamera 16 megapiksel dengan kemampuan merekam video HD 1280 x 720 piksel, slot MicroSD, dan memory internal yang bisa ditambah hingga 32 GB, TV tuner dan dukungan aplikasi GPS, konektivitas wifi 802.11b/g/n, Bluetooth 3.0+EDR.

Berikut spesifikasi smartphone Sharp AQUOS Hybrid 007SH :

    * Android 2.3 Gingerbread
    * Layar sentuh 3D ukuran 3.4 inci, resolusi 854×480 piksel autostereoskopis (tidak perlu kacamata khusus)
    * Layar sekunder OLED 0.7 inci
    * Kamera 16MP CCD yang bisa merekam video HD 1280×720 piksel
    * Bodi tahan air
    * Wifi IEEE 802.11b/g/n, Bluetooth 3.0+EDR
    * GPS
    * TV tuner digital
    * Dompet digital (Felica/RFID)
    * Port inframerah
    * Antarmuka Micro HDMI
    * Koneksi untuk perekam Blu-ray
    * Slot microSD/SDHC (2GB disertakan)
    * Jaringan W-CDMA, GSM (bisa dipakai di seluruh dunia)
    * Dimensi: 113×51.8×19.3mm
    * Bobot:140g

0 komentar:

Posting Komentar